PUISI


Rasa yang Tertinggal
Oleh: Octa

foto internet


Kau tahu

Sejak hari di mana


Terakhir kali kita bertemu

Tidak satu hari pun kulalui
Dengan berhenti mencintai dan merindukanmu
Aku yakin kau tak akan peduli dengan itu




Pernah terpikirkan untuk melupakanmu dengan mencoba mencintai orang lain, tetapi hatiku tak bisa meski berbagai cara telah kucoba
Hatiku seperti tidak menginginkan cinta lain yang bersarang di dalamnya ...
Melupakan hanyalah sebuah usaha yang justru membuat kita semakin terluka
Seakan-akan tidak mengizinkan orang lain mengisi kekosongan ruangnya ... Sejak saat itulah Aku mulai paham
Sehingga pada akhirnya kita hanya harus menerima menikmati semua rasa yang ada

Kemudian membiarkan segala rasa itu hilang dengan sendirinya


Taiwan, 24 Maret 2017

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cream RD Rinna Diazela

Wahana Bermain: JANFUNSUN FANCYWORLD

Wisata: Mountain Alishan Taiwan